Halllooooo FoodLovers, Im Back! Hehe. Mohon maaf
lama ndak post review tempat makanan lagi. Nah sekarang mumpung ada bahan untuk
di review + ada mood nulis, sikat! Review kali ini bahas makanan dari daerah ngapak.
Yup, dari Kota Purwokerto. Apa itu makanannya..... yoi kalo bukan Sroto
apalagi.
Kali
ini saya mencoba mencicipi Soto ayam / sroto ini di Jalan RA Wiryaatmaja atau
biasa disebut Jalan Bank. Kenapa disebut jalan bank? Pertama saya juga
penasaran. Namun setelah berada di tekape (halah) ternyata disepanjang jalan
ini banyak sekali kantor bank.
Karena saya baru pertama kalinya ke purwokerto,
otomatis masih buta kuliner yang bener bener khas dan endeus! Setelah bertanya
kepada kakek kesayangan semua orang yaitu, google & sempat juga menggunakan
gps alias gunakan penduduk setempat, didapatlah rekomendasi untuk mencoba Sroto
Ayam Haji Loso. Setelah bertanya kesana kemari mencari alamat (etdah emang ayu
ting ting), kemudian langsung menuju tekape yang ternyata tidak jauh dari
tempat saya bertanya.
Sesampainya
disana, langsung memesan satu porsi soto dan jeruk panas. Kebetulan waktu saya
datang masih terlalu pagi untuk menikmati es dan juga badan lagi ndak bisa
diajak minum es. Padahal ketika melihat review di salah satu blog minuman yang
musti dicoba ketika kesini yaitu es kopyor. Walaaaa, yoweslah mungkin next time
kudu nyoba. Back to topic, setelah menunggu beberapa saat datanglah pesenan
saya. Oiya disini tempat pesan makanan dan minuman dipisah. Untuk pesan makanan
lapor ke bapak yang ada di sisi kiri ketika memasuki warung dan untuk minuman
lapor ke bapak yang ada di sisi kanan.
Soto
Ayam (Sroto) 14ribu + Jeruk Panas 5ribu = 19ribu
Sroto ayam + jeruk panas. Mbeuh mantep, aroma
daun bawang langsung menusuk hidung. Saatnya sikatttt..... setelah aduk sana
aduk sini, mulai kelihatan yang khas dari sroto ini. Yups didalam soto ini
ditambahkan semacem sambel kacang. Tapi tenang, walopun namanya sambel, tapi ngga
pedes kok. Malah cenderung gurih, kental & bikin sedep sotonya. Selain
sambel kacangnya, ayam suwiran di sroto ini juga melimpah, mbeuh mantep lah
pokoknya! Tapi tenang, buat yang suka pedes juga disediakan sambel terpisah.
Namun saya ndak sempat mencicipi sambelnya, menghindari gejolak di perut.
Oiya,
yang menjadi keunikan dari soto ini adalah toppingnya yaitu remukan krupuk mi
dan semacem krupuk bawang yang semakin menambah kekayaan citarasa dari sroto
ini. Sroto ini saya nobatkan kuliner wajib ketika berkunjung ke Kota
Purwokerto. Letak warung sroto ini juga tidak terlalu jauh dari Stasiun
Purwokerto lho. So, silahkan mampir & cicipi kuliner unik ini.
Disclaimer : Semua yang ditulis disini seluruhnya
merupakan opini dari penulis ketika berkunjung pada tanggal 29 Januari 2016,
jika ada kesalahan kata ataupun ada kata yang kurang berkenan, penulis mohon
maaf. Cheers!
Soto Ayam (Sroto) Haji
Loso
Jalan RA Wiryaatmaja /
Jalan Bank - Purwokerto
Phone 0281 639353
Komentar
Posting Komentar